Penampilan dua peserta X Factor Indonesia, Fatin Shidqia Lubis dan Novita Dewi Marpaung mendapat pujian dari juri dunia. Paula Abdul, Daniel Bedingfiels, dan Louis Walsh terkesan akan penampilan panggung mereka.
Fatin bahkan mendapat standing applause dari Paula dan Daniel. Gadis 17 tahun itu menampilkan “Aku Memilih Setia” dengan kostum serba biru. “Paula Abdul suka suara kamu,” komentar Paula dalam bahasa Indonesia. Ia lantas berdiri dan bertepuk tangan untuk Fatin.
Tak ketinggalan, Daniel pun melakukan hal serupa. Pelantun “If You’re Not the One” itu berpendapat Fatin sangat keren. “Kamu punya suara yang khas banget, unik, dan orang akan tahu itu suara kamu ketika kamu bernyanyi,” katanya sambil tersenyum.
Sepanjang penampilan Fatin, tak henti-hentinya ia tersenyum dan bertepuk tangan. Anggun C Sasmi yang kebetulan duduk di samping Daniel mengakui hal itu. “Dari tadi Daniel teriak, ‘I love her, I love her’. Aku sampai enggak bisa dengar kamu nyanyi karena dia teriak terus,” ujar Anggun.
Bukan hanya Fatin, aksi panggung Novita pun bisa dibilang memuaskan. Paula bahkan menyebutnya penampilan kelas dunia. “Penampilan yang bagus dari awal sampai akhir. Benar-benar penampilan kelas dunia,” kata mantan juri American Idol itu.
Malam tadi acara X Factor Around The World digelar pertama kalinya di Indonesia. Acara itu mempertemukan para juri dan pemenang X Factor dari beberapa negara. Selain Fatin dan Novita, ada empat penampilan lain, dari juara X Factor di luar negeri. (adi)
0 comments:
Post a Comment
Leave Your Comments
Click to see the code!
To insert emoticon you must added at least one space before the code.